Senin, 11 November 2013

"don't ever!"

don't ever hope

"Masih berharap ditegur sapa oleh orang yang berprestasi/cantik/kaya raya/berkuasa?"
"Masyaallah!"
 "Ayolah kawan seharusnya levelmu sudah lebih tinggi dari itu, syukuri,syukuri,cukup bagi kita Allah swt!".

 Mengawali postingan di November13, indah sepertinya jika kembali bermuhasabah. Bismillahirrahmanirrahim.
   Dengan bertambahnya umur idealnya seorang dewasa akan semakin berkurang kebutuhannya terhadap pujian/perhatian dari sesama manusia. Adalah level yang lebih tinggi,  salah satunya mensyukuri segala nikmat Allah swt yang begitu banyak diterimanya. Bagi orang yang selalu berusaha mensucikan hatinya pastilah nikmat Allah swt tiada bandingannya. Apalagi hanya sebuah interaksi dengan seorang yang berprestasi, pandai, cantik banyak uang, berkuasa sekalipun, adalah tidak lebih dari setetes air dari ujung jari yang kita celupkan di luasnya lautan nikmat Allah swt. Hal ini harus segera kita sadari sebagai usaha menghindari " Assyirk Billah-menyekutukan Allah swt"dengan makhluknya. 
Na'udzubillah Min Dzalik.
   Betapa tidak, jika kita merasa iri atau sakit hati ketika seorang tidak menegur kita/tidak menghormati kita ini dapat berarti kita masih tergantung pada sesama makhluk. 
"Bukankan kita harus selalu bergantung pada Allah swt dan selalu menyandarkan diri pada-Nya?"
Mari kita terus berusaha meningkatkan level kita, sehingga kita bisa  terus bersandar dan bergantung hanya pada Allah swt. Sehingga tak ada lagi rasa kecewa hanya karena sesama makhluknya.Amin.Ya Rabbal 'Alamiin"
 حسبنا الله ونعم الوكيل نعم المولى ونعم النّصير 
(luthfimulyadi,12nov13-02.00)

Tidak ada komentar: