Rabu, 05 Desember 2012

pacaran sehat suatu pilihan


Pacaran Sehat Suatu Pilihan

Oleh : Luthfi Mulyadi (2009)


Pacaran sangat marak dilakoni oleh siapapun belakangan ini,  baik secara terang-terangan atau sembunyi-sembunyi. Entah pelakunya tahu atau tidak tahu apa arti pacaran atau hanya ikut-ikutan karena gengsi semata. Untuk itu saya mengajukan bahan diskusi ini ke tengah-tengah anda agar kita semua dapat bersikap dengan bijak setelah panjang lebar membahasnya.

(1). Definisi Pacaran:
Hubungan tetap antara laki-laki dan perempuan untuk tujuan tertentu (KBBI)
Awalnya ; Tujuannya adalah Pernikahan
Prakteknya ; Mengumbar syahwat dengan dalih sama-sama suka (cinta ?)
Sehingga ; Pacaran cenderung berarti negatif, karena prilaku pelakunya sendiri

(2). Macam-macam Pacaran berdasar Tujuannya :
Status ; status pacaran/memiliki pacar akan meninggikan pamornya (malu jika tidak memiliki    pacar
Teman bermain ; Hanya menganggap sebagai teman bermain saja tidak lebih
Teman Curhat ; Pacar sebagai teman bercerita
Motivasi belajar ; Belajar bersama akan semakin meningkatkan semangat belajar
Komersil ; berharap mendapatkan benda/uang dari pacarnya, atau hanya sekedar berharap dibelikan makanan
Lima jenis tujuan pacaran diatas sangat mungkin berubah menjadi hubungan yang tidak sehat dan haram seperti jenis pacaran yang akan dijelaskan setelah bahasan ini. Dengan demikian dapat kita pahami pacaran sehat adalah hubungan laki-laki dan perempuan tanpa kontak fisik yang dapat merangsang keduanya sehingga terdorong untuk melakukan perilaku yang belum boleh dilakukan. Pacaran sehat juga tidak boleh mengakibatkan pelakunya malas dan tidak bergairah belajar karena terganggu memikirkan pacar.
 (3).Macam-macam Pacaran Berdasar Tujuannya
Mengumbar nafsu/syahwat ; menyalurkan nafsu/syahwatnya dengan pacar atas nama cinta. Dalam hal ini yang banyak dirugikan  adalah pihak perempuan, atas nama cinta dimulai dari pegang tangan berlanjut ke hubungan seks. Tanpa sadar, perlahan tapi pasti, perempuan dibutakan pikiran sehatnya hanya demi kesenangan sementara.Tak lagi menyadari modal dasarnya adalah kehormatan yang tak ternilai harganya.
Yang terakhir disebutkan ini adalah contoh pacaran yang tidak sehat dan hukumnya jelas haram

(4). Sikap Kita Siswa Muslim
Menjauhi pacaran yang tidak sehat, karena taat kepada  Allah swt dan Rasul-Nya
Menyadari bahwa keindahan/kelezatan yang terlihat dalam pacaran adalah perangkap Iblis musuh kita yang nyata, yang akan membawa kita pada kenistaan
Bagi yang telah terlibat pacaran tidak sehat, segeralah bertobat dan kembali berpikir sehat untuk lebih  banyak berkarya. Sadari, pacaran yang tidak sehat adalah melampaui batas hukum Allah swt. Sadari bahwa memang belum waktunya merasakan kelezatan/kenikmatan hubungan suami istri.
Kalahkan godaan Iblis dengan akal sehat kita (logika). Nikmat dunia amatlah sedikit, jangan habiskan kenikmatan dunia selama 9/8 tahun dan hampa selama 41 tahun. Nikmat yang sesungguhnya adalah Surga Allah swt

(5). Berpikir Sehat Yuk !
Allah memberikan sedikit nikmat cinta dan segala kenikmatannya di dunia.Bandingkan dengan janji Allah di akhirat nanti.
Nikmat cinta dan pernik2nya seperti bekal kita dari orang tua untuk masa yang dibatasi.50rb/minggu
13th – 22th (pr), 13th – 27th (lk)  baiknya kita hemat untuk menikmatinya kelak saat 22th – 55th (pr), 27th – 63th (lk) . perempuan mempunyai batas waktu 33th dan 36 untuk (lk) jika tidak dikurangi masa ia pacaran.
13th – 22th (pr), 13th – 27th (lk), rentang waktu 9 th(pr), 14 th(lk) menahan hasrat seksualnya jika terus mengembangkan perilaku pacaran tidak sehat
Semakin kita menghemat nikmat cinta dari Allah semakin kita dapat mereguk nikmat itu dengan sempurna di dunia
Kenapa sih ada yang selingkuh or yang kawin ma hewan?, jawabnya karena dia foya-foya masa muda, hampa masa tua dan tak bersyukur (menerima apa adanya – qona’ah)

(6) Akhirnya : Kita Pun Harus Beraksi
Banyak Ibadah, berdzikir ingat Allah swt, mohon perlindungan dari Iblis Musuh Kita
Tinggalkan dan jauhi pacaran yang tidak sehat
Bergaullah dengan orang-orang soleh
Tinggalkan yang merugi pilih yang untung
Tinggalkan banyak bengong/ngelamun jorok,coz…Capek, ngarep, ga dapet juga kan?
Bertahap mari kita sadari bahwa kita wajib berusaha menjadi anak-anak yang baik dan bukan bercita-cita dan bangga menjadi anak-anak dengan perilaku yang tidak baik
Bertahap kurangi tonton tayangan atau bacaan yang merangsang perilaku seksualmu untuk berpacaran

ØBertahap temukan dan bergaullah dengan teman yang rajin/ berprestasi serta tinggalkan teman2 yang malas yang akan membunuhmu. Pilihannya sekarang adalah tinggalkan atau terbunuh

ØBertahap temukan lagi konsentrasi untuk gairah belajarmu dengan khusu’ beribadah

>Bertahap rasakan lagi kebahagiaan anak-anak normal seusiamu dengan banyak kesenangan (bermain, bertualang, berkarya, meneliti, berorganisasi, membaca, olahraga dll)   bukan malah tersiksa dengan hasrat seksualmu
Mudah-mudahan Allah swt meridhoi amal baik kita.Amin 

Majulah Generasi Muda Islam
















Bangkitlah Putra-Putri Indonesia!

Tidak ada komentar: